JAKARTA, KOMPAS.TV - Presiden Joko Widodo meminta kepada TNI untuk menjaga proses transisi pemerintahan nasional. Presiden juga menginstruksikan TNI guna memastikan keamanan saat perhelatan pilkada serentak bula November 2024 mendatang.
Hal tersebut disampaikan Presiden dalam sambutannya di acara puncak perayaan HUT TNI ke-79 di Silang Monas, Jakarta, pada Sabtu (5/10/2024) pagi. Presiden meminta kepada TNI untuk bersiap dalam mengjadapi dua event besar di akhir tahun 2024.
Pertama, Presiden meminta TNI untuk dapat menjaga proses transisi pemerintahan nasional, pada 20 Oktober 2024 mendatang. Kedua, Presiden juga menginstruksikan TNI untuk memastikan keamanan perhelatan pilkada serentak, pada bulan November 2024 mendatang.
Selain itu, Presiden juga meminta TNI untuk netral dalam pilkada.
Baca Juga Memperingati Hari Ulang Tahun TNI ke-79, Satgas Pamtas Mobile Yonif 509/BY Gelar Syukuran di Papua di https://www.kompas.tv/video/543803/memperingati-hari-ulang-tahun-tni-ke-79-satgas-pamtas-mobile-yonif-509-by-gelar-syukuran-di-papua
Video Editor: Firmansyah
#jokowi #pikada2024 #tni
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/543822/instruksi-presiden-jokowi-untuk-tni-jaga-transisi-pemerintahan-hingga-netralitas-pilkada-2024