KOMPAS.TV - Dalam debat Pilkada Jateng yang berlangsung hari ini, 30 Oktober 2024, pasangan calon Andika-Hendi menanggapi isu strategis, termasuk akses internet di pedesaan dan kebijakan Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP) ASN.
Andika menjelaskan bahwa diskusi soal internet bertujuan melengkapi program, bukan sekadar debat.
Sementara itu, Hendi mengungkapkan bahwa jika terpilih, mereka akan meninjau anggaran sebelum menaikkan TPP.
Menyikapi pertanyaan soal pelayanan publik, Hendi menegaskan akan menyempurnakan sistem yang ada untuk efisiensi dan keamanan, tanpa perlu aplikasi baru yang boros anggaran.
#pilkadajateng #andikaperkasa #hendrarprihadi
Baca Juga Pakar Hukum Pidana Angkat Bicara soal Tom Lembong Ditetapkan Sebagai Tersangka Kasus Impor Gula di https://www.kompas.tv/nasional/549908/pakar-hukum-pidana-angkat-bicara-soal-tom-lembong-ditetapkan-sebagai-tersangka-kasus-impor-gula
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/nasional/549910/full-konpers-pasangan-andika-perkasa-hendrar-prihadi-pasca-debat-pilkada-jateng