Disebut Berteman Dekat, Apa Motif Tukang Daging Mutilasi Perempuan di Jakarta Utara?

KompasTV 2024-10-31

Views 338

KOMPAS.TV - Pelaku pembunuhan perempuan yang jenazahnya ditemukan terbungkus karung di Danau Muara Baru, Jakarta Utara, akhirnya ditangkap.

Pelaku memutilasi jenazah korban dan membuang bagian tubuhnya di 2 lokasi berbeda di Penjaringan, Jakarta Utara.

Untuk membongkar kasus ini, polisi sempat mengerahkan anjing pelacak untuk mencari barang bukti.

Polisi memburu pelaku usai identitas korban terungkap dari sidik jari.

Pelaku merupakan teman dekat korban dan beroprofesi sebagai tukang jagal sapi.

Polisi menangkap pelau di rumahnya yang juga berada di Penjaringan, tak jauh dari lokasi penemuan jenazah korban.

Soal motif pelaku, polisi masih akan memastikan lagi lewat serangkaian pemariksaan.

Baca Juga Detik-Detik Polisi Tangkap Pelaku Mutilasi Perempuan di Penjaringan Jakarta Utara di https://www.kompas.tv/regional/550133/detik-detik-polisi-tangkap-pelaku-mutilasi-perempuan-di-penjaringan-jakarta-utara

#penjaringan #mutilasi #pembunuhan

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/550134/disebut-berteman-dekat-apa-motif-tukang-daging-mutilasi-perempuan-di-jakarta-utara

Share This Video


Download

  
Report form