Persiapan Timnas Jepang Jelang Laga Lawan Indonesia, Warga Ramai Penuhi Lokasi Latihan

KompasTV 2024-11-14

Views 92

JAKARTA, KOMPAS.TV - Seluruh pemain timnas Jepang yang berjumlah 27 orang telah mengikuti latihan di lapangan Senayan, Jakarta, termasuk pemain Jepang yang berlaga di Liga Primer Inggris, yaitu Wataru Endo yang bermain di Liverpool dan Kaoru Mitoma, pemain sayap Brighton and Hove Albion.

Selain Endo dan Mitoma, pemain lain seperti Takumi Minamino dan Yuto Nagatomo terlihat dalam latihan terbuka kemarin.

Pemain Jepang terlihat santai dalam persiapan melawan timnas Indonesia. Latihan umpan pendek antar pemain juga sempat terlihat kemarin.

Menurut rencana, Jepang akan kembali menggelar latihan sore ini (14/11) sebelum menghadapi timnas Indonesia besok.

Pemain timnas Jepang juga dijadwalkan untuk menjajal rumput Stadion Gelora Bung Karno, yang akan menjadi venue pertandingan Jumat (15/11) malam.

Sejak latihan hari pertama, kehadiran timnas sepak bola Jepang yang bertabur pemain bintang dipenuhi penggemar sepak bola Indonesia dan warga Jepang yang berada di Jakarta.

Banyak penggemar sepak bola Indonesia yang berusaha mendapatkan tanda tangan pemain bintang timnas Jepang.

Baca Juga DPR Soroti Kejanggalan Tahanan Rutan Salemba Kabur: Penempatan Sel dan CCTV Mati di https://www.kompas.tv/regional/553365/dpr-soroti-kejanggalan-tahanan-rutan-salemba-kabur-penempatan-sel-dan-cctv-mati

#timnasjepang #latihantimnasjepang #gbk #indonesiavsjepang

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/olahraga/553372/persiapan-timnas-jepang-jelang-laga-lawan-indonesia-warga-ramai-penuhi-lokasi-latihan

Share This Video


Download

  
Report form