JAKARTA, KOMPAS.TV - Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) menggelar nonton bareng pertandingan Timnas Garuda menghadapi Myanmar di babak kualifikasi Piala AFF.
Nonton bareng digelar di Auditorium Wisma Kemenpora Jakarta. Nobar dibuka untuk masyarakat umum dan tanpa dikenakan biaya.
Nobar turut dihadiri Menpora, Dito Ariotedjo, yang optimistis Indonesia dapat menaklukkan tuan rumah Myanmar.
Semangat para pendukung Garuda Muda terus diteriakkan selama pertandingan berlangsung.
Lalu bagaimana suasana nonton bareng aksi Timnas Garuda menghadapi tuan rumah Myanmar di laga perdana Piala AFF 2024?
Kita telah terhubung dengan jurnalis Kompas TV, Claudia Carla, di Kantor Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), Jakarta.
Baca Juga STY Optimistis Menang Lawan Myanmar di Laga Awal Piala AFF, Pengamat Soroti Hal ini di https://www.kompas.tv/olahraga/558943/sty-optimistis-menang-lawan-myanmar-di-laga-awal-piala-aff-pengamat-soroti-hal-ini
#indonesia #pialaaff #myanmar
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/olahraga/558993/kemeriahan-nobar-saat-indonesia-menang-lawan-myanmar-di-babak-kualifikasi-piala-aff