DEMAK, KOMPAS.TV - Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi, Minggu (25/05/2025) siang mendatangi sejumlah titik banjir di Kabupaten Demak di antaranya Pintu Air Sayung Baru, Jembatan Sungai Dombo dan Dukuh Sayung Tempe.
Gubernur juga meninjau kondisi pompanisasi dan aliran sungai.
Setelah melakukan pemantauan, gubernur menginginkan banjir yang memang kerap terjadi di kawasan tersebut bisa segera ditangani.
Dalam jangka pendek, Ahmad Luthfi ingin segera dilakukan normalisasi sungai, sedangkan untuk jangka panjang, banjir akan ditangani lewat Proyek Strategis Nasional Giant Sea Wall yang diperkirakan akan rampung tahun 2027.
Sementara itu, Bupati Demak Eistianah yang mendampingi gubernur mengatakan, banjir disebabkan campuran air rob dengan kiriman air dari hulu sungai.
Untuk penanganan banjir akan menggunakan anggaran kabupaten dan APBN melalui Pemprov Jateng.
Selain meninjau banjir, gubernur juga memberikan bantuan kebutuhan pokok dan bantuan pendidikan yang dipusatkan di Desa Sayung.
Langkah cepat normalisasi sungai dan bantuan kepada masyarakat diharapkan mampu meringankan beban masyarakat dan mempercepat kondisi pemulihan kondisi lingkungan.
Baca Juga Gubernur Jateng Ahmad Luthfi Salurkan Bantuan Rehab Rumah Tak Layak Huni di Boyolali di https://www.kompas.tv/regional/593669/gubernur-jateng-ahmad-luthfi-salurkan-bantuan-rehab-rumah-tak-layak-huni-di-boyolali
#gubernurjateng #ahmadluthfi #banjir
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/595647/ahmad-luthfi-tinjau-banjir-di-demak-normalisasi-sungai-dan-giant-sea-wall-jadi-solusi