JAKARTA, KOMPAS.TV - Kreator Konten Lawan Buta Politik, Virdian Aurellio menawarkan satu hal kepada Presiden Prabowo Subianto untuk membaca tuntutan publik secara jernih.
Selain itu, anak muda ingin menagih janji presiden untuk membentuk kabinet zaken, bukan sekadar menjilat atau bagi-bagi komisaris.
"Kalau presiden ingin tanggapi protes kami secara serius, jangan anggap kami dibayar oleh abcd. Kami berharap kalau ekspresi kami sah-sah aja dan substansinya ingin diolah istana, maka batalkan ruu bermasalah (RKUHAP, RUU Penyiaran, dll). Jadi jangan tunggu viral dulu, baru dibatalkan," katanya.
Direktur Eksekutif Amnesty International Indonesia, Usman Hamid melihat kebijakan-kebijakan pemerintah yang tidak didialogkan mendapat penolakan.
Ia mencontohkan seperti masyarakat miskin yang mengeluhkan jika bansos benar-benar dihapus, kemudian kenaikan pajak yang dirasa membebani masyarakat.
Ketua Dewan Pers, Prof. Komaruddin Hidayat berharap antara presiden dan anak muda bisa dipertemukan dalam sebuah forum.
Selengkapnya saksikan di kanal youtube KompasTV: https://youtu.be/-2lkQNN087s
#onepiece #indonesia #prabowo
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/talkshow/609983/tagih-janji-ini-tuntutan-anak-muda-pada-presiden-prabowo-satu-meja