BALI, KOMPAS.TV - Sebuah kapal pinisi yang tengah berlayar di perairan Serangan, Bali, mengalami kecelakaan dan tenggelam akibat hantaman angin kencang yang disertai hujan lebat.
Dalam rekaman video amatir warga, terlihat sejumlah kru kapal melompat ke laut untuk menyelamatkan diri sebelum kapal tenggelam. Menurut polisi, saat insiden terjadi, kapal pinisi tersebut sedang berhenti atau lego jangkar karena dalam proses perbaikan.
Cuaca ekstrem yang datang secara tiba-tiba menyebabkan kapal miring dan akhirnya tenggelam. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Seluruh kru dan teknisi kapal dinyatakan selamat.
Baca Juga Detik-Detik Pesawat Fly Emirates Gagal Mendarat di Bandara Ngurah Rai Bali | SAPA MALAM di https://www.kompas.tv/regional/640296/detik-detik-pesawat-fly-emirates-gagal-mendarat-di-bandara-ngurah-rai-bali-sapa-malam
#kapalpinisi #cuacaekstrem #kapalpinisi #bali
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/640297/kapal-pinisi-tenggelam-di-perairan-serangan-bali-kru-kapal-melompat-ke-laut-sapa-malam