Di Tengah Ancaman Badai, Warga AS Tetap Nikmati Turunnya Salju | KOMPAS MALAM

KompasTV 2025-12-28

Views 23

KOMPAS.TV - Warga New York, Amerika Serikat, menikmati turunnya salju meski pemerintah setempat memperingatkan warga untuk waspada terhadap ancaman badai salju.

Warga memadati kawasan Times Square, New York, untuk menikmati suasana dan berswafoto dengan latar belakang salju. Sementara itu, sejumlah kendaraan dan pekerja berusaha keras membersihkan jalanan dari tumpukan salju.

Pemerintah Kota New York memperingatkan badai salju besar diperkirakan akan melanda sejumlah wilayah dari Jumat hingga Sabtu waktu setempat.

Pihak berwenang telah mengumumkan keadaan darurat di beberapa wilayah New York dan New Jersey, serta mengeluarkan peringatan perjalanan dan pembatasan lainnya untuk memastikan keselamatan publik.

#newyork #as #salju

Baca Juga Perumahan Dosen IKIP Bekasi Terendam Banjir 70 Cm | KOMPAS MALAM di https://www.kompas.tv/regional/640309/perumahan-dosen-ikip-bekasi-terendam-banjir-70-cm-kompas-malam



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/internasional/640310/di-tengah-ancaman-badai-warga-as-tetap-nikmati-turunnya-salju-kompas-malam

Share This Video


Download

  
Report form