Warga Bener Meriah Aceh Bersyukur Dapat MBG Usai Bencana Menu Ikan Tuna, Rasanya Mantap!

promediateknologi 2026-01-05

Views 8

Bener Meriah - Masyarakat terdampak bencana hidrometeorologi yang mengungsi di Posko Tunyang, Kecamatan Timang Gajah, Kabupaten Bener Meriah, Aceh, bersyukur atas bantuan Makan Bergizi Gratis (MBG) yang mereka terima. Menu yang disajikan pun terbilang istimewa bagi para pengungsi, yakni ikan tuna.

“Alhamdulillah, kami sangat bersyukur. Walaupun mengungsi, bantuan tetap kami rasakan,” ujar Cut Fitri (42), salah satu pengungsi di Posko Tunyang, Rabu (31/12).

Fitri mengungsi bersama suami dan empat anaknya. Ia menempati salah satu tenda bersama puluhan warga lain yang terdampak banjir dan longsor. Menurutnya, bantuan makanan tersebut sangat berarti, terutama karena pasokan MBG yang biasanya diberikan kepada anak sekolah kini dialihkan untuk memenuhi kebutuhan para pengungsi.

“Hari ini menunya tempe goreng, ikan tuna, dan tumis jagung manis. Rasanya mantap, sehat,” ujarnya sambil tersenyum.

Ia mengaku, bantuan makanan yang diterima saat ini terasa sangat mewah dibandingkan kondisi di awal bencana. Saat itu, pasokan bantuan belum merata dan keluarganya hanya bisa bertahan dengan makanan seadanya.

“Awalnya masih susah, belum ada bantuan. Cuma ada ikan asin sama terasi. Sekarang Alhamdulillah, sudah ada ikan, ada daging,” tuturnya.

Meski rumahnya tidak roboh, Fitri mengatakan kondisi bangunan mengalami kerusakan cukup parah. Pondasi rumah retak dan terputus sehingga tidak lagi aman untuk ditempati. “Kalau dilihat, rumah kami memang sudah tidak bisa dipakai lagi. Maunya tetap di rumah sendiri, tapi kondisinya tidak memungkinkan,” katanya.

Di tengah situasi sulit ini, Fitri tetap menyimpan harapan, tidak hanya untuk keluarganya, tetapi juga bagi warga lain yang terdampak lebih parah.

Pro TV - Televisi Digital Berjaringan

Pro TV (@protv_id) bagian dari ekosistem Promedia Teknologi Indonesia (@promediateknologi)
-
SUBSCRIBE OFFICIAL CHANNEL YOUTUBE :
@protv_official | PROMEDIA TV
www.protv.id

#ProTV #prabowo #prabowosubianto #benermeriah #aceh #mbg #ikantuna

Share This Video


Download

  
Report form