[FULL] Respons Menkeu Purbaya soal Pejabat Pajak Jakarta Utara Kena OTT KPK

KompasTV 2026-01-10

Views 121

ACEH, KOMPAS.TV - Menteri Keuangan Purbaya mengatakan Kemenkeu akan memberikan pendampingan hukum kepada pejabat pajak Jakarta Utara terjaring OTT KPK.

Purbaya menegaskan meski memberikan pendampingan hukum, pihak Kemenkeu tak mengintervensi kasus dugaan suap pengurangan nilai pajak tersebut.

"Ada pendampingan hukum Kementerian Keuangan dalam bidang hukum karena tidak boleh ditinggalkan. Karena bagaimana pun juga itu pegawai Kementerian Keuangan," kata Purbaya di usai rapat percepatan pemulihan pascabencana di Aceh, Sabtu (10/1/2026).

Video editor: Vila

#purbaya #menkeu #ottkpk

Baca Juga Pertemuan Jokowi dan Eggi, Yakup Hasibuan: Soal Maaf, Kami Tanyakan Pak Jokowi Dulu | SAPA MALAM di https://www.kompas.tv/regional/643011/pertemuan-jokowi-dan-eggi-yakup-hasibuan-soal-maaf-kami-tanyakan-pak-jokowi-dulu-sapa-malam



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/nasional/643016/full-respons-menkeu-purbaya-soal-pejabat-pajak-jakarta-utara-kena-ott-kpk

Share This Video


Download

  
Report form