JAKARTA, KOMPAS.TV - Terlapor pencemaran nama baik yang juga tersangka dalam kasus dugaan ijazah Presiden ke-7 Joko Widodo, Roy Suryo menanggapi dengan berkelakar saat ditanya soal peluang berdamai dengan pihak Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis.
"Kalau saya masih menganggap Bang Damai dan Bang Eggi sahabat, rekan seperjuangan. Kalau soal kasus di antara kami, menurut saya sebenarnya tidak ada kasus," kata Roy.
Terkait laporan pencemaran nama baik yang dilayangkan terhadap dirinya, Roy justru mengaku tidak khawatir. Ia yakin proses hukum tersebut tidak akan berlanjut.
Keyakinan itu, menurut Roy, sejalan dengan kepercayaannya bahwa polemik dugaan ijazah palsu Jokowi akan terbukti.
Roy bahkan menyebut adanya pihak lain yang berperan sebagai pemicu konflik, dengan analogi dunia pewayangan yang disebut Sengkuni.
Pelapor pencemaran nama baik, Damai Hari Lubis menyampaikan keinginannya agar Ahmad Khozinudin bertobat dari harapan hanya untuk disukai publik, tapi tanpa edukasi yang jelas.
Selengkapnya saksikan di sini: https://youtu.be/RI6quKHE_8Y
#jokowi #ijazah #jokowi
Sahabat KompasTV, Mulai 1 Februari 2026 KompasTV pindah channel. Dapatkan selalu berita dan informasi terupdate KompasTV, di televisi Anda di Channel 11 pada perangkat TV Digital atau Set Top Box. Satu Langkah Lebih Dekat, Satu Langkah Makin Terpercaya!
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/talkshow/647581/roy-suryo-singgung-sengkuni-di-balik-polemik-ijazah-jokowi-ini-respons-damai-hari-lubis-rosi