Metrotvnews.com, Karanganyar: Rapat Paripurna di DPRD Karanganyar, Jawa Tengah, kemarin (Selasa, 25/6/2014) siang, hanya dihadiri sebagian anggota dewan. Dari 45 anggota dewan hanya 24 anggota yang mengikuti rapat. Banyaknya kursi kosong di rapat Paripurna ini sudah dirasakan pascapileg 9 April lalu.