JAKARTA, KOMPAS.TV - Sejumlah peristiwa penting terjadi pada hari ini, dan jadi sorotan publik, telah kami rangkum dalam Top 3 News, Senin (12/4/2021).
Hasil Sidang Isbat 2021 | Perubahan Nama Jalan Layang Tol Cikampek | Eks Kapolres Jakarta Pusat jadi Saksi Sidang Rizieq
1. Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas membacakan hasil Sidang Isbat tahun 2021 yang dilaksanakan oleh Kementerian Agama. Pemerintah resmi menetapkan awal puasa 1 Ramadhan 1442 Hijriah, yang jatuh pada hari Selasa 13 April 2021. Hasil Sidang Isbat ditentukan dari pengamatan hilal yang dilakukan oleh 13 orang di bawah sumpah.
2. Jalan layang Tol Jakarta Cikampek resmi berganti nama. Nama barunya adalah jalan layang Sheikh Mohamed bin Zayed (MBZ), yang menjadi simbol penghormatan Indonesia kepada Uni Emirat Arab. Peresmian dilakukan oleh Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno didampingi Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, serta dihadiri oleh Duta Besar Uni Emirat Arab untuk Indonesia.
3. Mantan Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Jakarta Pusat Kombes Pol Heru Novianto menjadi salah satu saksi dalam persidangan dengan terdakwa Muhammad Rizieq Shihab, Senin (12/4/2021). Dalam kesaksiannya, Heru menegaskan tidak pernah memberikan izin keramaian acara Maulid Nabi Muhammad SAW dan pernikahan putri Rizieq Shihab yang diselenggarakan pada pertengahan bulan November 2020.
Vide Editor: Agung Ramdani