Pemkab Garut Uji Coba Sekolah Tatap Muka

KompasTV 2021-04-20

Views 2.9K

GARUT, KOMPAS TV, -

Mulai Senin, 19 April 2021 Pemerintah Kabupaten Garut melakukan uji coba sekolah tatap muka yang digelar secara serentak di 42 Kecamatan Di Kabupaten Garut, meski dilakukan sekolah tatap muka, namun tidak semua kelas atau jenjang dapat belajar tatap muka.

Untuk tingkat sekolah dasar misalnya hanya yang melakukan sekolah tatap muka untuk kelas 6 saja, itupun tidak secara bersamaan dalam satu kelas, namun dibagi dalam dua sesi,atau hanya 50 % dari jumlah total peserta didik untuk setiap harinya.

Tak hanya itu waktu belajarnya pun bagi semua jenjang dipersingkat, untuk tingkat paud dan TK maksimal 4 hari kerja perminggu.

Sementara untuk tingkat SD dan SMP maksimal 6 hari kerja, yang setiap harinya hanya 2-3 jam saja dan tidak ada waktu jeda maupun istirahat, serta tidak menggunakan seragam sekolah.

Selain itu pihak sekolah pun wajib menerapkan protokol kesehatan dan menyediakan sarana penunjang untuk pelaksanaan protokol kesehatan seperti tempat cuci tangan, alat cek suhu tubuh, hand sanitizer, tissue dan masker.

Untuk lebih tahu berita ter-update seputar Jawa Barat, bisa klink link di bawah .

IG : https://www.instagram.com/kompastvjabar/

Youtube : https://www.youtube.com/c/kompastvjaw...

Twitter : https://www.twitter.com/kompastv_jabar/

Facebook : https://www.Facebook.com/kompastvjabar/




Share This Video


Download

  
Report form