Mobil Dinas TNI Diduga Hilang Kendali dan Menabrak Warung, 3 Orang Terluka

KompasTV 2021-08-30

Views 18

JAKARTA, KOMPAS.TV - Sebuah mobil dengan plat dinas TNI, diduga hilang kendali dan menabrak sebuah warung di Jatinegara, Jakarta Timur, pada Minggu (29/08) malam.

Sebanyak 3 orang warga terluka dalam peristiwa ini.

Diduga mobil dengan plat milik TNI ini hilang kendali, saat melaju dan menabrak sejumlah warga yang tengah berada di warung.

Tiga orang warga mengalami luka akibat kecelakaan ini dan menurut keterangan saksi langsung dibawa ke rumah sakit oleh pengemudi kendaraan dengan plat dinas TNI ini.

Sampai saat ini belum ada keterangan resmi dari pihak TNI terkait peristiwa ini.

Share This Video


Download

  
Report form