Polres Jaktim Ungkap Kasus Pembobolan Rumah dan Ruko, 4 Pelaku Ditangkap!

KompasTV 2021-12-10

Views 1.1K

KOMPAS.TV - Kepolisian Resort Jakarta Timur mengungkap kasus pembobolan rumah dan ruko yang kerap terjadi di wilayah Jakarta Timur.

4 orang pelaku ditangkap beserta sejumlah barang bukti hasil kejahatan.

Aksi terakhir 4 anggota komplotan pembobol rumah ini sempat terekam oleh CCTV yang ada di rumah tersebut.

Baca Juga Driver Ojek Online Diduga jadi Korban Pencurian, Tewas Akibat Luka Robek di Dada di https://www.kompas.tv/article/240254/driver-ojek-online-diduga-jadi-korban-pencurian-tewas-akibat-luka-robek-di-dada

Dalam rekaman CCTV tersebut, terlihat 2 pelaku yang masuk kedalam rumah dan mengambil sejumlah barang berharga di rumah tersebut.

Sementara 2 orang lainnya berada di luar rumah untuk mengawasi situasi. Dari rekaman CCTV tersebut, polisi akhirnya bisa menangkap ke empat pelaku.

Dari tangan para pelaku, polisi menyita sejumlah barang bukti hasil kejahatan diantaranya sejumlah barang elektronik, helm, dan sepeda motor.

Keempat pelaku dijerat pasal tentang pencurian dengan pemberatan dan terancam hukuman diatas 5 tahun penjara.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/240449/polres-jaktim-ungkap-kasus-pembobolan-rumah-dan-ruko-4-pelaku-ditangkap

Share This Video


Download

  
Report form