Spesialis Pencurian Kantor dan Toko Diringkus Polresta Palangkaraya, Beraksi Lintas Provinsi

KompasTV 2021-12-22

Views 290

PALANGKA RAYA, KOMPAS.TV - Berawal dari adanya aksi pencurian di empat kantor dan toko di Kota Palangkaraya, jajaran Satreskrim Polresta Palangkaraya langsung melakukan pengembangan dan menangkap pelaku.

Satreskrim Polresta meringkus empat pelaku di Bandara Cilik Riwut Palangkaraya saat akan kabur meninggalkan Kota Palangkaraya.

Baca Juga Bawa Anak Orang Tanpa Izin, Seorang Pria Ditangkap dengan Dugaan Percobaan Penculikan di https://www.kompas.tv/article/243018/bawa-anak-orang-tanpa-izin-seorang-pria-ditangkap-dengan-dugaan-percobaan-penculikan

Saat akan ditangkap keempat pelaku mencoba untuk melarikan diri, sehingga diberikan tindakan tegas terhadap keempat pelaku.

Kepada polisi keempat pelaku mengaku selain di Kalimantan Tengah, sindikat ini juga melakukan pencurian serupa di provinsi lainnya seperti di pulau Jawa, Bali dan Pulau Kalimantan.

"Kelompok ini merupakan kelompok yang spesialis melakukan pembongkaran terutama toko, rumah dan sebagainya, ada beberapa operasi kejahatan mereka ini di provinsi lainnya," terang Kapolresta Palangkaraya, Kombes Sandi Alfadien Mustofa.

Baca Juga Seorang Nenek Tewas Tersengat Listrik Saat Banjir di Kabupaten Banjar di https://www.kompas.tv/article/243036/seorang-nenek-tewas-tersengat-listrik-saat-banjir-di-kabupaten-banjar

Dari aksi pencurian yang dilakukan polisi berhasil menyita barang bukti berupa alat yang digunakan serta sejumlah uang serta dua unit kendaraan yang digunakan pelaku untuk menjalankan aksi pencurian.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/244451/spesialis-pencurian-kantor-dan-toko-diringkus-polresta-palangkaraya-beraksi-lintas-provinsi

Share This Video


Download

  
Report form