SORONG, KOMPAS.TV - Akibat salah paham yang terjadi diatas kapal pelni KM Labobar dari Manokwari tujuan Sorong, salah seorang keluarga penumpang ricuh di pelabuhan laut Sorong, Jumat malam, saat kapal tengah berlabuh.
Kejadian ini berawal dari adanya salah paham antar penumpang diatas kapal Pelni dari Manokwari tujuan Sorong, hingga mengakibatkan perkelahian antar penumpang di kapal. Karena tidak terima keluarga dari salah satu penumpang yang terlibat perkelahian marah dan mendatangi pelabuhan hingga terjadi kericuhan dan penumpang yang akan turun sempat tertahan di kapal.
Polres Sorong Kota yang mengetahui kejadian tersebut, langsung mengamankan situasi di pelabuhan dan menangkap enam penumpang kapal yang diduga bertikai hingga situasi pelabuhan gaduh.
Setelah dilakukan pengamanan kawasan pelabuhan laut Sorong, situasi kembali kondusif dan aktivitas di pelabuhan kembali normal.
#SorongPapuaBarat #BentrokWarga #PelabuhanRakyat
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/267526/polres-sorong-kota-amankan-6-pelaku-pembuat-kericuhan-di-kapal-penumpang