PANGKALPINANG, KOMPAS TV - Menjelang perayaan Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah, harga daging sapi di pasar tradisional Pangkalpinang, Kepulauan Bangka Belitung, mulai tinggi.
Menurut salah satu pedagang, harga daging sudah mulai naik bertahap sejak 1 bulan terakhir.
Bulan lalu, harga daging berkisar 120 hingga 125 ribu rupiah perkilogram, namun saat ini daging sapi dijual dengan harga 150 ribu rupiah per kilogram.
Kenaikan diduga akibat mahalnya harga sapi yang dijual para pemilik, sehingga berimbas kepada penjualan di pasar.
Akibat dari kenaikan tersebut, penjualan para pedagang menurun drastic.
Dari sebelumnya mampu menjual 200 kilogram daging dalam satu hari, kini hanya mampu menjual 100 kilogram daging sapi per harinya.
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/282793/jelang-lebaran-harga-daging-sapi-di-pangkalpinang-tembus-150-ribu-per-kilogram