Rumah Rusak Diguncang Gempa, Warga Tegalbuleud Sukabumi Mengungsi

Sukabumi Update 2022-10-11

Views 140

Gempa bumi berkekuatan 5,5 magnitudo yang terjadi pada Minggu sore, 9 Oktober 2022 merusak rumah milik warga Kampung Caringin II RT 004/002, Desa Sumberjaya, Kecamatan Tegalbuleud, Kabupaten Sukabumi.

"Rumah tersebut berukuran 10 meter X 8 meter dan ambruk pada bagian atap tengah, " kata Kepala Seksi Binwas Kecamatan Tegalbuleud Lenni Nurliah kepada sukabumiupdate.com, Senin (10/10/2022).

Lenni menyatakan rumah tersebut dihuni 1 kepala keluarga yang terdiri dari 6 jiwa. "Sementara penghuni mengungsi di rumah saudara terdekat. Saat terjadi terasa getaran gempa, penghuni menyelamatkan diri lari keluar rumah," terangnya.

Sekmat Tegalbuleud, Tuba menambahkan pihak kecamatan sudah mengecek kondisi rumah yang terdampak. "Tidak ada korban jiwa, rumah mengalami rusak berat," pungkasnya.

BMKG menyatakan Gempa bumi berkekuatan 5,5 Magnitudo yang mengguncang pada pukul 17.02 WIB berpusat di 26 km Barat Daya Bayah, Banten. Adapun titik koordinatnya 7,09 Lintang Selatan dan 106,08 Bujur Timur. BMKG menyebut Kedalaman Gempa adalah 12 kilometer dan Gempa tersebut dilaporkan tidak berpotensi tsunami

Share This Video


Download

  
Report form