Anak ini Nangis Ketakutan Hingga Minta Tolong Bapak Setelah Main HP

Sukabumi Update 2023-01-06

Views 239

Momen kocak seorang anak laki-laki dikerjai ibunya untuk menghentikan kecanduan bermain HP sukses menyita perhatian publik. Apalagi, sang anak sampai dibuat ketakutan.

Video tersebut diunggah oleh akun @goodidea. "Tutorial membuat anak kapok main hp" tulis akun tersebut.

Awalnya Ibu dari anak itu terdengar sedang menakut-nakuti anaknya dengan membaca doa. Ibu tersebut juga menyuruh anak nya untuk berjanji tidak memegang handphone lagi.

Setelah itu sang ibu meminta anaknya berdoa agar mata dari bocah tersebut normal kembali.

Beberapa saat kemudian, sang ibu membuka mata anaknya. Terlihat mata bocah terbut tinggi sebelah alias tidak simetris. Hal tersebut akibat sang ibu merekam nya dengan menggunakan sebuah filter yang membuat muka seseorang menjadi aneh.

Sontak hal itu membuat si bocah kaget hingga menangis.

Sang ibu kembali menutup mata anaknya. Saat kembali dibuka, mata anak tersebut tetap tidak simetris akibat filter.

Anak itupun kembali menangis hingga ketakutan.

Share This Video


Download

  
Report form