Status Level Tiga! Gunung Semeru Keluarkan Awan Panas dengan Tinggi Kolom Capai 1.500 Meter

KompasTV 2023-02-05

Views 5

LUMAJANG, KOMPAS.TV - Gunung Semeru di Lumajang, Jawa Timur, mengeluarkan awan panas guguran dengan tinggi kolom mencapai 1500 meter dari puncak.

Hingga kini, Gunung Semeru berstatus siaga atau level tiga.

Tinggi kolom letusan Gunung Semeru mencapai 1500 meter dari puncak.

Baca Juga Takjub melihat Gunung Anak Krakatau Erupsi Freatik, Nelayan Justru Mendekat! di https://www.kompas.tv/article/374124/takjub-melihat-gunung-anak-krakatau-erupsi-freatik-nelayan-justru-mendekat

Kolom abu teramati berwarna putih, kelabu hingga coklat dengan intensitas sedang hingga tebal, ke arah utara.

Awan panas guguran meluncur 6 kilometer dari puncak kawah Jonggring Saloko, mengarah ke tenggara selatan.

Petugas BPBD maupun instansi terkait telah mengosongkan semua aktivitas penambangan pasir dan jalur penyeberangan di curah kobokan ditutup.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/375207/status-level-tiga-gunung-semeru-keluarkan-awan-panas-dengan-tinggi-kolom-capai-1-500-meter

Share This Video


Download

  
Report form