Korban Pelecehan Seksual Bertambah Jadi 17 Anak, Dinas PPA Jambi Lakukan Konseling Pada Korban

KompasTV 2023-02-07

Views 19

JAMBI, KOMPAS.TV - Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Provinsi Jambi memberikan perlindungan kepada 11 orang korban pelecehan seksual oleh ibu rumah tangga.

Hal ini bertujuan untuk menghilangkan rasa trauma dan rasa takut yang dialami.

Pelecehan seksual membawa rasa trauma dan takut pada korban.

Kasus ini berkembang hingga kini menjadi 17 orang.

Baca Juga Polisi Periksa Kejiwaan Ibu Muda Pelaku Pelecehan Seksual 11 Anak di Jambi di https://www.kompas.tv/article/376010/polisi-periksa-kejiwaan-ibu-muda-pelaku-pelecehan-seksual-11-anak-di-jambi

Dinas PPA Provinsi Jambi melakukan pemeriksaan psikolgis terhadap korban, serta menunggu izin dari orangtua korban.

Dinas PPA juga bekerja sama dengan polisi untuk melakukan tes kejiwaan pelaku di Rumah Sakit Jiwa.

Selain memberikan pendampingan kepada 17 orang anak di bawah umur yang jadi korban pelecehan seksual oleh ibu muda, Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Jambi juga membentuk tim kesehatan dan psikologi, sehingga para korban dapat memulihkan kepercayaan diri korban dan tidak mengalami trauma.

Sementara tersangka diperiksa kejiwaannya untuk memastikan kesehatan mentalnya.


Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/376011/korban-pelecehan-seksual-bertambah-jadi-17-anak-dinas-ppa-jambi-lakukan-konseling-pada-korban

Share This Video


Download

  
Report form