TANA TORAJA, KOMPAS.TV - BNN Kabupaten Tana Toraja, Sulawesi Selatan, terlibat kejarkejaran dengan pengedar sabu lintas Kabupaten.
Petugas beberapa kali melepaskan tembakan peringatan, saat mengejar pengedar sabu yang terjun ke sungai untuk menghindari penangkapan.
Pelaku berinisial YR, diburu setelah pihak BNN mendapatkan informasi dari masyarakat, dan kemudian petugas menyamar untuk menyergap pelaku.
Baca Juga Polisi Gagalkan Aksi Penyelundupan 1 Kilogram Sabu, Empat Pelaku Langsung Dibekuk di Lokasi di https://www.kompas.tv/article/376061/polisi-gagalkan-aksi-penyelundupan-1-kilogram-sabu-empat-pelaku-langsung-dibekuk-di-lokasi
Pelaku akhirnya bisa ditangkap.
Polisi mengamankan paket sabu siap edar yang didapatkan pelaku dari jaringan Luwu WalenrangToraja.
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/376238/panik-dikejar-petugas-bnn-pengedar-sabu-di-tana-toraja-nekat-menceburkan-diri-ke-sungai