Begini Reaksi Anies dan Ganjar soal Hasil Survei Litbang Kompas...

KompasTV 2023-05-25

Views 1

JAKARTA, KOMPAS.TV - Survei terbaru elektabilitas bakal Capres 2024 yang dirilis Litbang Kompas memperlihatkan Prabowo Subianto menyalip Elektabilitas Ganjar Pranowo, sementara Anies Baswedan elektabilitasnya cenderung stagnan.

Menangagpi hasil Survei Litbang Kompas, Ganjar Pranowo menyatakan elektabilitas naik turun dalam survei sebagai hal biasa.

Bakal Capres PDIP yang juga Gubernur Jateng ini yakin elektabilitasnya nanti akan naik lagi.

Sementara bakal Capres Koalisi Perubahan, Anies Baswedan menyatakan hasil survei akan jadi bahan masukan untuk menyusun strategi.

Anies menyebut pelaksanaan Pemilu masih lama, masih banyak hal yang bisa terjadi.

Sementara Gerindra menilai hasil Survei Litbang Kompas membuktikan kerja Prabowo dan Partai Gerindra, namun situasi menuju Pemilu masih sangat dinamis.

Survei Litbang Kompas yang digelar bulan April dan Mei menyebutkan, Prabowo Subianto meraih elektabilitas tertinggi sebesar 24,5%.

Angka ini meningkat 6% jika dibandingkan survei sebelumnya di bulan Januari.

Sementara bakal Capres PDIP dan PPP, Ganjar Pranowo berada di posisi kedua dengan perolehan suara 22,8%.

Elektabilitas Ganjar Pranowo turun 2,5%, jika dibanding survei bulan Januari lalu.

Sementara itu bakal Capres Koalisi Perubahan, Anies Baswedan di survei bulan Mei ini elektabilitasnya naik tipis 0,5% di angka 13,6%.

Litbang Kompas menyebut 3 nama bacapres hingga saat ini masih bersaing ketat.

Selain figur bakal Capres, faktor Cawapres nanti akan menjadi penentu di Pemilu mendatang.

Baca Juga Projo Sebut Jokowi Masih Usahakan Duet Prabowo-Ganjar Pranowo di Pilpres 2024 di https://www.kompas.tv/article/410217/projo-sebut-jokowi-masih-usahakan-duet-prabowo-ganjar-pranowo-di-pilpres-2024




Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/410220/begini-reaksi-anies-dan-ganjar-soal-hasil-survei-litbang-kompas

Share This Video


Download

  
Report form