TASIKMALAYA, KOMPAS.TV - Orang tua siswa kecewa berat, IS eks kepsek yang gondol uang kembalikan dana dengan mencicil.
Mantan Kepala Sekolah SDN Pakemitan 1 dan 3 yang membawa lari uang tabungan siswa mulai mengembalikan uang. Lewat kuasa hukumnya, IS mengembaliakan tabungan siswa dengan membayar 200 juta dan menjaminkan sertifikat tanah.
Orang tua murid merasa kecewa dengan model pengembalian tersebut, karena tidak sesuai dengan harapan mereka. Pihak kuasa hukum IS juga meminta kepada orang tua siswa untuk jangan terprovokasi dan berjanji akan berusaha semaksimal mungkin untuk menyelesaikan masalah ini.
Baca Juga Soal Nasib Koalisi dengan Gerindra, PKB: Kalau Tak Jelas, Kulepas di https://www.kompas.tv/video/430927/soal-nasib-koalisi-dengan-gerindra-pkb-kalau-tak-jelas-kulepas
Editor Video: Dawud Majid
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/430929/orang-tua-siswa-kecewa-berat-is-eks-kepsek-yang-gondol-uang-kembalikan-dana-dengan-mencicil