JAKARTA, KOMPAS.TV - Pengadilan Negeri Jakarta Timur kembali menggelar sidang pencemaran nama baik Menteri Koordinator Maritim dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan.
Terdakwa aktvis Fatia Maulidiyanti menegaskan tak menyesal tersangkut kasus pencemaran nama baik Luhut.
Saat ditanya jaksa Fatia menyebut tak menyesal terseret kasus pencemaran nama baik Luhut.
Menurut fatia ia menyuarakan kepentingan publik di Papua.
Fatia juga bilang obrolannya bersama terdakwa lain Haris Azhar dalam podcast yang dipersoalkan Luhut berdasarkan pada riset kajian cepat organisasi masyarakat sipil.
Baca Juga Penjelasan Fatia Soal Penggunaan Kata 'Lord Luhut' di Podcast Bareng Haris Azhar di https://www.kompas.tv/video/438502/penjelasan-fatia-soal-penggunaan-kata-lord-luhut-di-podcast-bareng-haris-azhar
#luhut #fatiamaulidiyanti #harisazhar
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/438669/sidang-pencemaran-nama-baik-luhut-fatia-tidak-menyesal-saya-suarakan-kepentingan-publik