TANGERANG SELATAN, KOMPAS.TV - Pemerintah Kota Tangerang Selatan akan memeriksa riwayat transaksi rekenging para Aparatur Sipil Negara atau ASN. Ini dilakukan guna mengantisipasi judi online di lingkup ASN.
Wali Kota Tangerang Selatan, Benyamin Davnie bilang pihaknya akan melakukan pelacakan situs dan pemeriksaan riwayat transaksi rekening yang bekerja sama melalui bank daerah.
Selain melakukan sidak saat jam kerja, pihaknya akan membentuk Tim IT khusus untuk mendeteksi situs judi online dan guna mencegah judi online mewabah di lingkup ASN Pemkot Tangerang Selatan.
Baca Juga Heru Budi Klaim Tak Ada Kendala Berantas Judi Online di Jakarta di https://www.kompas.tv/nasional/518890/heru-budi-klaim-tak-ada-kendala-berantas-judi-online-di-jakarta
#judionline #pemkottangsel #berantasjudionline #aplikasijudi
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/518923/pemkot-tangsel-periksa-riwayat-transaksi-rekening-asn-bentuk-pencegahan-judi-online