Presiden Jokowi Bakal Terbitkan Keppres Soal Putusan DKPP Pemberhentian Ketua KPU Hasyim Asyari

KompasTV 2024-07-04

Views 235

JAKARTA, KOMPAS.TV Tenaga Ahli Utama Kantor Staf Presiden Ali Mochtar Ngabalin mengatakan bahwa Presiden akan segera menerbitkan Keputusan Presiden terkait putusan Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) RI terkait pemberhentian Ketua KPU Hasyim Asyari.

Hal ini disampaikan Ngabalin dalam keterangannya pada Rabu (3/7/2024)

Ngabalin mengatakan bahwa pemerintah menghormati putusan DKPP.

"Mengenai sanksi pemberhentian tetap untuk Ketua KPU Hasyim Asyari oleh DKPP, Insyaallah secepatnya akan ditindaklanjuti dengan penerbitan keputusan Presiden setelah putusan ini dilakukan oleh DKPP," ujar Ngabalin.

Video Editor: Vila Randita

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/519803/presiden-jokowi-bakal-terbitkan-keppres-soal-putusan-dkpp-pemberhentian-ketua-kpu-hasyim-asyari

Share This Video


Download

  
Report form