SURABAYA, KOMPAS.TV - Harga eceran tertinggi elpiji bersubsidi ukuran tiga kilogram di Jawa Timur naik sebesar Rp2 ribu. Harga baru mulai berlaku hari ini.
Harga eceran tertinggi elpiji bersubsidi naik dari Rp16 ribu per tabung menjadi Rp18 ribu per tabung. Kenaikan harga ini hanya terjadi di Jawa Timur.
Kenaikan harga terjadi atas keputusan Pemerintah Provinsi Jawa Timur dan menyesuaikan dengan harga di provinsi terdekat yang sudah Rp18 ribu sejak tahun 2024 lalu.
Menurut distributor pangkalan LPG di kawasan Dukuh Kupang, Surabaya kenaikan harga elpiji bersubsidi membuatnya harus menyiapkan modal lebih.
Meski demikian, ia tidak terlalu khawatir karena peminat elpiji bersubsidi masih tinggi.
Baca Juga BREAKING NEWS! Ledakan Rumah Polisi di Mojokerto Tewaskan 2 Orang, Diduga dari Gas Elpiji di https://www.kompas.tv/regional/566657/breaking-news-ledakan-rumah-polisi-di-mojokerto-tewaskan-2-orang-diduga-dari-gas-elpiji
#gaselpiji #hargaelpiji #elpiji3kg
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/567225/harga-eceran-gas-elpiji-3-kg-di-jawa-timur-naik-jadi-rp18-ribu