Gabungan Mahasiswa Menggelar Aksi Unjuk Rasa Damai di Depan Gedung DPRD Banyuwangi

RubicNews 2025-09-03

Views 5

RUBICNEWS.COM - Mahasiswa yang tergabung dalam Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) melakukan unjuk rasa di depan Gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Banyuwangi pada Selasa (2/9/2025)

Mereka menggeruduk Kantor DPRD Banyuwangi seraya melontarkan berbagai tuntutan yang dirasa tidak sangat bertentangan dengan kondisi rakyat saat ini.

Antara lain pembatalan tunjangan dan fasilitas tambahan untuk anggota DPR RI, publikasi anggaran DPR RI termasuk gaji, tunjangan, dan fasilitas secara transparan, serta tuntutan segera disahkannya RUU Perampasan Aset.

Kordinator Aksi Demonstrasi Rozaki Muchtar mengatakan mahasiswa mendesak majelis kehormatan dewan untuk melakukan pemeriksaan dan menjatuhkan sanksi berupa pemecatan terhadap anggota DPR RI yang menyampaikan pernyataan tidak etis serta memicu kemarahan rakyat.

Kemudian, membentuk tim investigasi independen untuk kasus Affan Kurniawan maupun korban demonstrasi yang lain, dan meminta dihentikannya intervensi Polri dalam ranah politik.

Pihaknya juga meminta evaluasi peraturan penerimaan anggota Polri dengan syarat pendidikan minimal S1, melakukan pembinaan secara komprehensif terhadap korps Brimob dalam mekanisme pengendalian massa, dan revisi peraturan pengendalian massa yang lebih humanis.

"Kami juga menuntut dibebaskannya seluruh massa aksi yang saat ini sedang ditahan, meminta pengembalian TNI ke barak, dan menghentikan keterlibatan TNI dalam penanganan sipil karena saat ini bukan kondisi darurat militer," katanya.

Sementara itu, mereka menuntut penyelesaian konflik agraria, pembentukan BUMD, transparansi kinerja DPRD Kabupaten Banyuwangi, kenaikan upah buruh, nakes, dan guru, peningkatan seluruh fasilitas pendidikan dan kesehatan di Banyuwangi, hingga tata kelola sampah dan transparansi dana hibah Kabupaten Banyuwangi.

Menggunakan megaphone speaker, para mahasiswa yang berada di depan pagar Kantor DPRD Banyuwangi meminta ditemui oleh wakil rakyat.

Sesaat kemudian, Wakil Ketua DPRD Banyuwangi Michael Edy Hariyanto pun datang menemui para demonstran tersebut.

Share This Video


Download

  
Report form