Repotnya BPJS! - AIMAN (5)

KompasTV 2018-12-07

Views 1.2K

Jurnalis KompasTV Aiman Witjaksono mewawancarai Direktur BPJS Kesehatan, Fachmi Idris. Ia menjawab kritikan Presiden sebagai hal wajar. Meski demikian, Fachmi menyatakan telah melaksanakan harapan Presiden, seperti mengatur manajemen rujukan, manfaat layanan dan mitigasi pelanggaran pelayanan. Ia pun memastikan akan meningkatkan koordinasi.



Namun, bagaimana dengan kebijakan baru dan waktu tunggu pelayanan yang lebih lama dari jalur umur sehingga merepotkan para peserta BPJS Kesehatan? Fachmi mengungkap ada lebih dari 45.000 pasien rawat jalan per bulan yang dilayani di Jakarta. Ia tak menampik ada beberapa pasien yang mengalami kesulitan dalam menjalani aturan BPJS Kesehatan terbaru. Namun, Ia memastikan dapat menyelesaikan keluhan tersebut. Meski demikian, Ia tak dapat menjawab apakah keluhan tersebut telah terselesaikan atau pun masih ditemukan hingga kini.



Sementara terkait waktu pelayanan yang lama, BPJS Kesehatan menyatakan tengah mengembangkan sistem rujukan daring. Ke depannya, masyarakat dapat mengetahui rumah sakit mana yang tidak padat dan memudahkan dalam melihat jadwal antrian, sehingga pasien tak perlu menunggu lama di rumah sakit.



Lebih lanjut, Ia mengaku sistem BPJS Kesehatan saat ini masih belum sempurna dan masih perlu perbaikan. Fachmi mengaku penataan pelayanan ini juga membutuhkan dukungan rumah sakit dan distribusi peserta BPJS Kesehatan bekerja sama dengan pemerintah daerah setempat, agar tak ada penumpukan pasien.


Share This Video


Download

  
Report form