PEKALONGAN, KOMPAS.TV - Cintya Rizki Azalia, balita berusia 3 tahun lebih 1 minggu mengalami gizi buruk dan stunting. Badannya kurus kering, kedua kakinya bengkak dan bagian dada membesar. Asupan makanan pun harus menggunakan selang NGT.
Kedua orangtua bayi yaitu Isfandi (49) dan Lina Handayani (37) mereka warga ber-KTP Desa Kaligangsa Wetan, Kecamatan Brebes, Kabupaten Brebes. Ayah bayi bekerja sebagai satpam dan ibunya hanya ibu rumah tangga. Mereka menempati rumah kontrakan di Kelurahan Kalinyamat Kulon, Kecamatan Margadana, Kota Tegal. Isfandi mengatakan kondisi anak keduanya saat ini belum bisa berbicara dan hanya bisa menangis.
Isfandi bersyukur anaknya memperlihatkan perkembangan yang baik setelah dibawa berobat ke RSUD Kardinah Kota Tegal. Dari yang awalnya tidak bisa apa-apa, kini bisa menangis. Namun masih harus dipasangkan selang NGT.
Dokter menyampaikan anaknya bisa kembali normal lagi seperti sedia kala, tetapi harus melakukan perawatan lanjutan untuk menangani bentuk fisik yang mengalami perubahan. Seperti kaki yang semula lurus kini bengkok. Menurutnya keluarganya hidup dengan kondisi keuangan yang pas-pasan. Ia bahkan sampai mencari pekerjaan tambahan dengan mengamen untuk menambah pemasukan keuangan.
Sementara ibu si bayi, Lina Handayani mengatakan ia hanya ingin anaknya normal kembali seperti dulu, seperti anak seumuran. Bisa makan dan minum dengan mulutnya dan bisa tertawa kembali. Hingga kini belum ada bantuan dari pemerintah untuk membantu pengobatan anak keduanya yang dinyatakan gizi buruk. Baik bantuan dari Dinas Sosial maupun bantuan khusus untuk anak gizi buruk dan stunting.
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/411557/balita-berusia-3-tahun-mengalami-gizi-buruk-dan-stunting