Soal KPK Geledah Kantor Walkot Semarang, PDI-P: Hukum Jangan Dijadikan Alat Politik

KompasTV 2024-07-23

Views 8

KOMPAS.TV - PDI Perjuangan menyatakan akan memberikan pendampingan hukum terhadap Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu sehubungan tindakan penggeledahan kantornya oleh KPK.

Kendati demikian, PDIP mendorong Hevearita untuk tetap taat pada proses hukum.

Di sisi lain, PDIP juga mengungkapkan kekhawatiran kasus yang dihadapi Hevearita ini dijadikan alat politik oleh kekuasaan untuk menjegal langkah Hevearita yang berniat mencalonkan diri kembali di Pilkada Semarang.

Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu akhirnya kembali muncul ke publik saat menghadiri Rapat Paripurna di DPRD, pasca-KPK menggeledah Kantor Wali Kota dan kantor dinas di lingkup Pemkot Semarang.

Baca Juga KPK Cegah Wali Kota Semarang Hevearita Gunaryanti Bepergian ke Luar Negeri, Imbas Dugaan Korupsi di https://www.kompas.tv/video/523751/kpk-cegah-wali-kota-semarang-hevearita-gunaryanti-bepergian-ke-luar-negeri-imbas-dugaan-korupsi

#kpk #walikota #semarang #pdip

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/524934/soal-kpk-geledah-kantor-walkot-semarang-pdi-p-hukum-jangan-dijadikan-alat-politik

Share This Video


Download

  
Report form