Total 12 Saksi Pelanggaran Kerumunan Rizieq Dipanggil Kepolisian!

KompasTV 2020-12-02

Views 954

JAKARTA, KOMPAS.TV - Penyidikan kasus pelanggaran protokol kesehatan terkait kegiatan yang dihadiri Pemimpin Front Pembela Islam, Rizieq Shihab, terus bergulir.

Hari ini setidaknya ada 12 orang yang akan dipanggil kepolisian, untuk diminta keterangan sebagai saksi.

Menurut rencana, Polda Metro Jaya, menghadirkan 4 saksi yang akan diperiksa soal kerumunan pernikahan putri Rizieq Shihab, di kawasan Petamburan, dan penjemputan Rizieq Shihab di Bandara Soekarno-Hatta. 3 dari 4 saksi merupakan panitia pemasangan tenda, mulai dari pemilik hingga kurirnya.

Kemudian pihak lain yang akan hadir adalah manajer security Bandara Soekarno-Hatta. Tak hanya di Jakarta, Polda Jawa Barat, juga akan memanggil 8 saksi terkait kerumunan Rizieq Shihab di kawasan Megamendung, Puncak, Bogor, pada 13 November lalu.

Pimpinan FPI, Rizieq Shihab, sebelumnya dipastikan tidak memenuhi panggilan tim Penyidik Ditkrimum Polda Metro Jaya, terkait kasus kerumunan di Petamburan, Jakarta Pusat, pertengahan November lalu.

Kuasa hukum Rizieq menyebut, Rizieq sedang istirahat dalam rangka pemulihan, setelah sempat dirawat di Rumah Sakit UMMI Bogor, Jawa Barat.

Share This Video


Download

  
Report form